Rapat Koordinasi (Rakor) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Samarinda bersama dengan instansi terkait dihadiri Wakil Walikota Samarinda. Photo: Ist
|
mySAMARINDA.com - 13/07/2015 11:14 WITA
Perihal pengamanan jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1436, belum lama ini Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Samarinda melakukan rapat koordinasi dengan sejumlah aparat terkait.
Setidaknya, beberapa unsur kesatuan seperti pihak kepolisian, Kodim, Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Kebersihan dan Pemakaman (DKP) dikumpulkan di Kantor Satpol PP sekaligus dirangkai dalam kegiataan buka puasa bersama.
Hadir dalam kesempatan itu Wakil Walikota Samarinda, Nusyirwan Ismail. Orang nomor dua di Samarinda itupun memuji upaya Satpol PP yang terus berkoordinasi dengan banyak pihak terkait menjalankan tugas untuk menegakkan Peraturan Daerah (Perda).
"Seperti contoh kasus beberapa minggu lalu, ketika menertibkan PKL di Tepian Mahakam dimana harus berhadap-hadapan dengan salah satu Ormas. Tentu dalam menindak hal semacam ini perlu tingkat kesabaran dan tidak boleh terpancing emosi," ujarnya.
Apalagi, dalam beberapa kejadian terakhir saat menindak anak jalanan atau gepeng. Satpol PP sering kali dihadapkan dengan situasi yang tak kondusif.
Seperti aksi anarkis dengan menggedor kaca mobil bahkan memukul pengendara dengan gitar yang dilakukan gepeng jelas menjadi tugas Satpol PP untuk mengamankan secara persuasif yang baik tanpa mengedepankan arogansi.
"Khusus untuk mengatasi anjal yang sudah diluar batas kewajaran, saya pikir perlu dilakukan secara intens dimana cara operasinya tidak hanya sekali dua kali melainkan bisa setiap hari dengan memakai baju preman atau seperti tugas intelejen. Sedangkan mengenai Ormas yang anarkis kita serahkan kepada pihak Kepolisian sebagai ranahnya," tutur Nusyirwan.
Disisi lain, Wakapolresta Samarinda Kapten AKBP Vendra menerangkan pihaknya siap membantu tugas pemerintah dalam menjalankan peraturan yang ditetapkan undang-undang. Pihaknya pun berjanji tak akan pandang bulu dan akan menindak tegas sesuai hukum yang berlaku jika ada pihak yang ingin berbuat onar.
"Jadi komitmen Kepolisian sangat tegas, kita siap memback-up kegiatan Satpol PP kota Samarinda serta berkordinasi untuk sama-sama menjaga keamanan kota," katanya. (*/AHS)
|